Minggu, 16 Januari 2011

10 KIAT AGAR SURFER BETAH DI HOMEPAGE ANDA

Kecuali isi, kecepatan loading, web page adalah faktor lain yang tak dapat diabaikan guna membuat surfer betah di rumah virtual anda. Sepenting dan secantik apapun sebuah page, kalau loadingnya lama, surfer akan berpikir 1000 x untuk kunjungan kedua kalinya. Jadi pertimbangkan sisi surfer wajib diperhatikan.
Disamping itu ada beberapa kiat agar web site kita menarik surfer, yaitu:

1.         Lebih mungil lebih baik
Sebagai webmaster, agar surfer tidak hengkang saat mampir ke web page anda gara-gara loading yang lama, maka pertimbangkan hal berikut: activeX atau kode java dan kode HTML. Pukul rata saja bahwa suerfer yang sedang mengunjungi page anda memakai modem 28,8 Kbps. Sehingga, taksiran kasar untuk menampilkan data 3 kb hanya butuh waktu 1 detik. Bila file HTML berukuran 5 KB dengan file grafis 30 KB, maka loading lebih kurang 12 detik. Usahakan total waktu loading (load time) di bawah 30 detik.

2.        Hindari tabel raksasa
Biasanya browser menampilkan teks dan dan grafik seketika yang diterimanya dari server. Lain halnya data berupa tabel. Browser menanti sampai semua tabel kelihatan baru data lainnya. Karenanya usahakan pecahlah tabel yang besar menjadi sejumlah tabel kecil, hingga tabel teratas ditampilkan lebih dulu sembari menunggutabel berikutnya diloading browser.

3.        Gambar bukanlah segalanya
Hindari penaman grafik/gambar yang musti di loading yang menjelaskan sebuah page. Paslnya, surfer yang mematikan servis grafis tidak akan memahami web anda karena web site dijelaskan lewat grafik. Jika ternyata pemakaian grafik menjadi harga mati perhatikan hal berikut. Bila image dipakai sebagai button, sertakan HTML ALT text yang memberikan penjelasan akan fungsinya. Untuk image map, sediakan serentetan text link di page lain.

4.        Image banyak versi
Ada 2 trik yang bisa dipilih jika terpaksa memakai image dengan ukuran besar. Pertama, gunakan image thumbnail pada main page dan link-kan ke image original. Kedua, tambahkan LOWSRC tag ke image dan sediakan grafik dengan versi low-color atau low-resolution sebagai preview sebelum membuka versi full-color-nya.

5.         Warna, jangan grafik
Jika ingin membuat homepage lebih semarak, tanamlah warna background ke tabel atau warnai teks dengan warna yang variatif. Efek warna-warni ini tak seberapa menyita waktu untuk  download grafik.
6.        Format gambar terbaik
Format JPEG sangat pintar memadatkan (mengompres) image dan penampilanya sangat bagus. Sebaliknya pakai GIF untuk image kecil dan line art.
7.         Selalu pakai height dan weidth
Sewaktu image tag menyertakan height dan wedth, browser bias mengabaikan hole image dan meneruskan  loading item-item yang lain. Jika grafik tidak di-tag seperti terebut , page tak akan bisa tampil sampai image di load.
8.        Hemat bandwidth
Setelah diloading browser, image disimpan di cache dan dapat dipakai kembali dengan cepat. Banyak refensi atas image yang sama, di page yang sama atau beda, pada dasarnya menghemat bandwidth. Jika anda butuh image sama dengan ukuran yang sedikit berbeda dari sebelumnya, gunakan tag height dan weidth untuk mengubah ukuran image tadi.
9.        Kebanyakan grafik/gambar
Saat menjumpai grafik, browser sibuk mengurusi perkara jumlah dan ukuran grafik. Browser perlu banyak waktu untuk me-request server untuk tiap image. Sehingga semakin banyak grafik, maka akan semakin lama loading. Untuk kumpulan image seperti button bar, pakailah image map, dan jangan mengecer image. Karena hal ini bias menghemat frekuensi request browser ke server.
10.    Sebaiknya gunakan javascript, bila ...
Janganlah pakai java, ActiveX atau grafik jika tugas ketiganya sudah diambil alih oleh HTML dan javascript. Dengan mengagumkan dan sigap, browser 4.0 dapat menangani page yang sedikit javascript. Akan tetapi akan terengah-engah bila bertemu java atau ActiveX control atau GIF beranimasi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar